Mountain Bike
Semalam hujan gede. Pagi peresmian gereja di Modang. Siangnya kita lanjut ke Baran, empat jam perjalanan naik sepeda motor. Medannya berat sekalee. Berbukit-bukit dan rusak berat. Mana licin pula karena hujan semalam. Saya pernah nonton lomba mountain bike di televisi. Eh, sekarang saya ngalamin sendiri :).
Mampir di Balai Berkuak -- tahun lalu GPBB juga mendukung satu gereja di sana. Letaknya lebih ke dalam, tapi lebih "maju". Sudah ada aliran listrik, juga warung-warung yang jualan kebutuhan sehari-hari. Malah di beberapa halaman rumah saya lihat ada meja bilyar. Dari Balai Berkuak ke Baran jalanan makin parah. Piuhh!
Saya kagum dengan teman-teman pendeta dan warga jemaat yang jemput kami. Mereka terampil sekali ngendarain sepeda motor. Pasti ga mudah dengan medan seberat itu. Sambil ngebonceng orang dan bawa barang-barang pula. Ga sedikitpun tampak kelelahan di wajah mereka. Apalagi sampai mengeluh. Salut untuk mereka.
Tiba di Baran jam 6-an sore. Ga ada acara kecuali putar film untuk anak sekolah minggu. Kita nginap di gereja. Gelar tikar. Nyamuknya minta ampun. Terutama agas. Sejenis serangga yang lebih kecil dari nyamuk. Tapi gigitannya ampun-ampun deh. Sakit. Serasa digigit seribu nyamuk. Duuuh.
Mampir di Balai Berkuak -- tahun lalu GPBB juga mendukung satu gereja di sana. Letaknya lebih ke dalam, tapi lebih "maju". Sudah ada aliran listrik, juga warung-warung yang jualan kebutuhan sehari-hari. Malah di beberapa halaman rumah saya lihat ada meja bilyar. Dari Balai Berkuak ke Baran jalanan makin parah. Piuhh!
Saya kagum dengan teman-teman pendeta dan warga jemaat yang jemput kami. Mereka terampil sekali ngendarain sepeda motor. Pasti ga mudah dengan medan seberat itu. Sambil ngebonceng orang dan bawa barang-barang pula. Ga sedikitpun tampak kelelahan di wajah mereka. Apalagi sampai mengeluh. Salut untuk mereka.
Tiba di Baran jam 6-an sore. Ga ada acara kecuali putar film untuk anak sekolah minggu. Kita nginap di gereja. Gelar tikar. Nyamuknya minta ampun. Terutama agas. Sejenis serangga yang lebih kecil dari nyamuk. Tapi gigitannya ampun-ampun deh. Sakit. Serasa digigit seribu nyamuk. Duuuh.
No comments:
Post a Comment