Friday, April 07, 2006

Kata Hati-08

Dia hanya mampir.
Tak selamanya dia tinggal.
Cepat atau lambat dia akan pergi.

Maka selagi dia ada, jaga dia dengan iman.
Peluk dia dalam cinta.
Perlakukan dia sebaik-baiknya dan sebenar-benarnya.
Nikmati saat-saat bersamanya.

Kelak bila dia pergi, kau tidak akan sesali.
Engkau akan iringi kepergian dia dengan kepala tegak hati lapang.

Dia adalah Sang Hidup.

6 comments:

Anonymous said...

tak selamanya hidup bisa dipeluk.. kadang dia mengelak, kadang mendekat tapi tidak bisa dipegang.. seolah mengejek..
selagi semangat itu datang, kadang hidup menghilang.. saat semangat hilang, kadang hidup itu datang..
heran.. hidup itu mahluk apa yah ?

Anonymous said...

Pak ayub, kata-katanya dalem banget. Kita tuh ga punya apa-apa di dunia ini. Apa yang ada di depan, nikmati dengan bertanggung jawab. Tapi jangan merasa memiliki. Semua hanya sementara. Segala sesuatu sia-sia. Lalu, buat apa hidup ya pak? Kalau segalanya sia-sia?

Anonymous said...

wah, 1/2 hidup... gua jadi 1/2 mati nih memahami pertanyaan anda :) Pak ayub tanggung jawab dong. Banyak orang bingung nih :))

Anonymous said...

janganlah kamu bingung..sesungguhnya hidup itu dulu anak yang bandel, suka ngilang..suka ngisengin orang. Tapi sejak saya tangkap dia, dia tak lagi lari kemana-mana. Dia mudah dijumpai, dibelai dan dipeluk. Mau cari si hidup, dia ada disini.. didalam diriKU...'(Hayo.. ngerti ga yah..)

ayub yahya said...

sia-sia, kalau hidup hanya terarah sebatas di dunia ini saja. maka perlu kita betindak dengan fokus pada hal-hal yang punya nilai "kekekalan". makin abstrak yah? hehehe
yang pasti saya sih yakin, seperti kata rick warren itu loh, tidak ada kehidupan dilaur perkenan tuhan. tuhan pasti punya mission memberi kita hidup. ada mission universal, "menjadi garam dan terang dunia" ada mission indvidual

ayub yahya said...
This comment has been removed by a blog administrator.